Peduli Bencana Bogor, Raslinna Rasidin dan Gabungan Komunitas Ojek Online Galang Dana

 Peduli Bencana Bogor, Raslinna Rasidin dan Gabungan Komunitas Ojek Online Galang Dana

JAKARTA – Ini empati yang mulia. Gabungan Komunitas Ojek Online Jakarta Timur dan selebritis, Raslinna Rasidin menggelar aksi penggalangan dana bencana Bogor.

Aksi penggalangan dana bersama komunitas ojol perduli, berlangsung 4 hari.
Melibatkan beberapa gabungan Komunitas diantaranya; Relawan Ambulance Black Angle (RABA), Gasoline Indonesia, Sohib (Cipinang Muara), Lintas Becakayu Kalimalang, Zhigo, OKR, DK2J, Top, Lamp, Buaya, Dudop, Commuter Line, Kalong Liar dan FI

Penggalangan dana bencana Bogor sendiri berlangsung dari Rabu,19/10/2022 dan Sabtu, 22/10/2022 pada pukul 15:00 Wib – 18:30 Wib, dibeberapa titik lokasi wilayah Jakarta Timur, seperti Lampu merah Pangkalan Jati, Cipinang Melayu, Lintas Becakayu Kalimalang, Lampu merah Penguruan Rakyat Pondok Bambu, Jakarta Timur dan Lintas Banjir Kanal.

” Alhamdulillah, ini adalah kegiatan gabungan komunitas ojek online di Jakarta Timur yang berlangsung dari Rabu sampai Sabtu. Sedangkan penggalangan dana untuk korban bencana alam di Bogor bertajuk ‘Ojol Peduli’, mereka mengajak kami untuk bekerjasama melalui serikat pekerja dimana saya sebagai Ketua Serikat Pekerja Perempuan dan Sektor Informal,” jelas Raslinna.

Dalam kegiatan itu kemudian digandeng Yayasan DIP (Danty Indriastuti Purnamasari) guna memberikan bantuan untuk meringankan beban teman-teman yang sedang berada dalam kesusahan. Kegiatan ini kami apresiasi, karena saya lihat ini adalah sebuah komunitas yang sangat peduli dan kebetulan sebagian dari teman-teman ini menjadi anggota.

“Kegiatan ini memberikan suatu pembelajaran yang luar biasa karena para ojol aja peduli untuk mengumpulkan untuk membantu korban bencana, masak sih kita enggak tergerak hatinya,” tandas Raslinna.

Ia menambahkan, “Kami juga membuat kegiatan-kegiatan bersama masyarakat tentang pembiayaan murah. Alhamdulillah komunitas mau bekerja sama dan sangat peduli untuk kegiatan-kegiatan yang berbau sosial,” tambah Raslina.

Kata Raslinna, Dias Pessy selaku kordinator gojek perempuan, pekerjaannya adalah go-jek tapi punya kemampuan untuk mengurus teman-temannya atau mengajak mereka untuk bersama-sama membangun sebuah komunitas solidaritas bersama hingga tergabung 14 komunitas.

“Alhamdulillah melalui pemberdayaan UKM maupun pemberdayaan perempuan, kami selalu merangkul teman-teman untuk membuat kegiatan-kegiatan positif yang intinya adalah peduli kepada masyarakat untuk membangun kinerja positif, ” jelas Raslinna.

Ismail

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar