150 Dosis Sinovac Percepatan Vaksinasi di Posyandu Cempaka Meruyung Depok

 150 Dosis Sinovac  Percepatan Vaksinasi di Posyandu Cempaka Meruyung Depok

DEPOK – Pelaksanaan vaksinasi Polsek Cinere Polres Metro Depok, berlangsung Posyandu Cempaka Jl. Masjid Mujahidin, Kelurahan Meruyung, Kecamatan Limo, Kota Depok, Selasa (30/11/2021)

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka untuk mempercepat program pemerintah, dalam rangka memutus rantai Covid 19.

Vaksinasi ini dilakukan agar terbentuknya herd immunity (kekebalan kelompok) secara cepat. Dengan herd immunity diharapkan bisa melindungi masyarakat dari Covid 19. Herd Immunity bisa terbentuk dengan cara menyuntikkan vaksin untuk penangkalan penyebaran virus.

Di Gerai vaksinasi tersebut menyiapkan sebanyak 150 Dosis Sinovac, yang ditujukan bagi warga yang belum melaksanakan Dosis 1 dan 2, yang dimulai  sejak pukul 08.00 hingga 12.30 Wib.

Kegiatan ini juga di hadiri Kapolsek Cinere, AKP Suparmin, SH., serta jajaran Polsek Cinere.

Kapolsek Cinere terus memberikan dukungan bagi warga yang belum melaksanakan vaksinasi, agar mendatangi gerai yang disiapkan oleh Polsek Cinere.

Untuk mendukung kegiatan vaksinasi ini, disiapkan tenaga medis sebanyak empat Nakes  serta dua Non Nakes.

Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut, warga yang mendatangi lokasi vaksin, melakukan pendaftaran/registrasi, kemudian Screening untuk mengetahui apakah dapat di lakukan vaksin atau tidak.

Setelah itu bila dinyatakan dapat divaksin, maka dilaksanakan vaksinasi serta observasi setelah dilakukan vaksin, untuk mengetahui efek dari vaksin tersebut.

Dari 150 Dosis Sinovac yang disiapkan, sebanyak 97 warga mendaftarkan vaksinasi, namun yang tervaksinasi untuk Dosis 1 sinovac sebanyak 10  orang dan Dosis 2 sinovac sebanyak 84  orang, dengan total warga yang divaksin sebanyak 94 orang dan tiga warga gagal untuk di vaksin.

Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut, tetap melaksanakan SOP sesuai dengan Prokes Covid 19. (My)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar