Kepedulian Gubernur DKI Dengan Mengunjungi Warganya Yang Sedang Sakit

 Kepedulian Gubernur DKI Dengan Mengunjungi Warganya Yang Sedang Sakit

JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta, H. Anies Rasyid Baswedan ditengah kesibukannya menghadapi pandemik Covid-19, masih menyempatkan mengunjungi H. M.A.S. Alex Asmasoebrata, yang baru saja kembali dari Rumah Sakit, karenakan  anfal serta gula darahnya naik hingga 800.

Namun kedatangan Anies ke kediaman Alex n tak lain  untuk menjenguk dan memberikan semangat kepada warganya yang sedang sakit.

Kehadiran orang nomor satu di DKI Jakarta tersebut, membuat semangat baru bagi Ketua RW 02 Kuningan Timur Kompleks Pejabat Tinggi Negara yang akan mengahadapi operasi kanker pancreas dan kanker hati.

Kunjungan tidak ada bunyi sirine dan tidak ada banyak rombongan pengawal tersebut, berlangsung Selasa, (20/10/2020) sore.

Gubernur DKI Jakarta, H. Anies Rasyid Baswedan saat mengunjungi H. M.A.S. Alex Asmasoebrata d kediamannya.

Dalam kunjungan tersebut Gubernur DKI Jakarta selama 45 menit, dan sempat mendengarkan kronologis awal sakit yang diderita Ketua RW 02 tersebut hingga kondisi saat ini yang disampaikan oleh Hj. Muri Mardiana Asmasoebrata.

Diskusipun berjalan dengan penuh kehangatan seperti keluarga dekat. H. Anies Baswedan juga memberikan saran dan masukan kepada H. Alex Asmasoebrata yang harus segera mengambil keputusan untuk kesembuhan penyakitnya, karena penyakit kanker tidak bisa lama-lama dibiarkan, sehingga harus mempunyai target waktu di dalam setiap keputusan yang akan diambil untuk kesembuhan H. Alex Asmasoebrata.

Sebelum berpamitan, Gubernur menyampaikan doa untuk kesembuhan H. Alex Asmasoebrata, yang merupakan salah satu tokoh nasional di bidang olahraga tersebut.

Alex adalah Ketua Umum Pengprov Pordasi DKI Jakarta dan Sekjen PP Pordasi. Dari seklumit kejadian tersebut, banyak pelajaran dan hikmah yang bisa kita ambil atas kunjungan seorang pemimpin yang membesuk warganya yang sedang sakit, diantaranya jika seorang sudah menjadi pemimpin tetap selalu menyempatkan untuk menengok kondisi warganya.

Seorang pemimpin sejati adalah pemimpin yang penuh dengan kesederhanaan mau turun langsung ke masyarakat, menjadi seorang pemimpin harus mau mengorbankan waktunya untuk memberikan perhatian kepada warganya dan lain sebagainya.

Di sisi lain pelajaran dan hikmah yang bisa diambil kunjungan dari seorang pemimpin membesuk warganya yang sedang mengalami cobaan berupa sakit, sehingga membuat semangat untuk kesembuhannya, dan menambah keyakinan di dalam membuat keputusan untuk melakukan tindakan terbaik serta mengembalikan rasa percaya diri bahwa penyakitnya bisa disembuhkan oleh Allah SWT.[ ]

 

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar