Bak Film Horor, Penumpang Tusuk Leher Pengemudi Gocar
JAKARTA – Pengemudi Taksi Online (Gocar) berinisial ABR, tewas dibunuh oleh penumpangnya I (23), di Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (30/4/20) sore lalu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Yusri Yunus menjelaskan, korban tewas di tempat dengan luka menganga pada lehernya.
“Korban tewas dengan luka tusukan benda tajam di lehernya, karena kehabisan darah juga,” kata Yusri di Jakarta, Sabtu (2/5/2020).
Lebih jauh Kabid Humas Polda Metro Jaya mengungkapkan, pelaku (I) memesan aplikasi Gocar dengan menggunakan akun palsu.
“Sempat dua kali pesan pake akun palsu untuk memesan Gocar, namun ia urungkan karena terlalu berisiko. Nah pada kamis itu dia nekat mesan lagi dan sudah merencanakan melumpuhkan korban untuk menguasai barang milik ABR,” jelasnya.
Yusri juga menyebutkan, I melakukan penusukan korbannya di dalam mobil dengan menggunakan obeng, yang temukannya di kantong jok sebelah kiri.
“Usai korban ditusuk, ia pun kabur dengan mobil milik korban. Sedangkan korban keluar dari mobil dan berusaha mencari pertolongan sambil berteriak ‘maling’,” papar Yusri.
Diberitakan sebelumnya, Subdit 3 Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya berhasil mengungkap, dan menangkap pelaku Kasus pembunuhan berencana subsider pembunuhan dan atau Tindak Pidana Pencurian dengan Kekerasan terhadap korban Pengemudi Taksi Online.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, korban meninggal dunia di tepi jalan, dan sempat viral di Instagram.
“Korban ABR meninggal ditempat pada kamis 30 April 2020 lalu,” tambah Yusri. (Yor)