Wakil Wali Kota Tinjau Vaksinasi Berbasis Kelurahan di Gandul, Cinere Depok

 Wakil Wali Kota Tinjau Vaksinasi Berbasis Kelurahan di Gandul, Cinere Depok

DEPOK – Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Gandul pimpinan Boy Ishak Iskandar ST, menyelenggarakan Vaksinasi Massal Covid – 19.

Kegiatan vaksinasi tersebut juga bekerja sama dengan Polsek Cinere, berlangsung di RT 05/RW 07 Kelurahan Gandul Kecamatan Cinere Kota Depok. Kamis (26/08/2021).

Vaksinasi ini diselenggarakan untuk warga di Kelurahan Gandul, Cinere Depok, dengan target 500 warga yang tervaksin dan menggunakan vaksin Sinovac.

Sementara itu saat Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono meninjau lokasi vaksinasi di Kelurahan Gandul menyebutkan, Kota Depok ini ingin melakukan percepatan vaksinasi.

“Untuk itu kita berharap di akhir Bulan Agustus atau September ini sudah mencapai 50 persen warga di Depok yang sudah tervaksinasi,” ujarnya.

Imam juga menyebutkan saat ini warga Kota Depok yang sudah di vaksinasi sebanyak 30 persen, untuk itu kita mengejar 20 persen agar dalam waktu dekat bisa mencapai 50 persen warga tervaksinasi, paparnya.

Ditambahkannya bahwa yang kita utama disini adalah para siswa sekolah atau pengajar harus mendapatkan vaksinasi, tapi tetap yang utama adalah bagaimana menjaga protokol kesehatan, kata Imam.

Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan saat ditemui mengungkapkan, rencananya untuk di Kecamatan Cinere dan Limo akan di laksanakan vaksinasi berbasis Kelurahan, yang akan di laksanakan secara serentak.

“Kita sudah membiacaraknnya dengan pihak Kecamatan, Kelurahan serta mendata di masing-masing RW untuk mengetahui wilayah mana yang belum mendapatkan vaksinasi,” ujar Tata.

Kapolsek juga menyebutkan hal ini untuk kemudahkan pendataan ditingkat RW, di RW mana yang warganya banyak belum tervaksinasi, maka kita laksanakan vaksinasi di tempat itu.

Ia berharap warga yang ada di Kecamatan Limo dan Cinere jangan takut untuk di vaksinasi. Sebab vaksinasi ini untuk mencegah tertularnya Covid 19, tambahnya.

Ketua LPM Gandul Boy Ishak Iskandar ST, terus mengajak warga masyarakat melalui RT dan RT untuk melaksanakan vaksinasi ini. Karena vaksinasi itu penting untuk menghindari Covid 19.

“Mudah-mudahan apa yang menjadi program pemerintah ini dapat kita laksanakan dengan baik,” ungkapnya.

Boy menambahkan sasaran kegiatan ini pelajar usia 12 tahun keatas, apalagi mereka ini penting agar bisa menjalankan aktivitas di sekolah, serta usia 18 tahun keatas, tambah Boy. (Eka)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar