Upacara Penutupan Latihan Peningkatan Kemampuan Jibom, Wanteror, Dan KBR T.A. 2024
Kalbar — Upacara penutupan latihan peningkatan kemampuan Wanterror, KBR (Kimia Biologi Radioaktif) dan Jibom Satbrimob Polda Kalbar. Kamis (16/05/24).
Dansatbrimob Polda Kalbar Kbp M. Guntur, S.I.K., M.H. memimpin langsung pelaksanaan upacara penutupan latihan peningkatan kemampuan Wanterror, Jibom dan KBR (Kimia Biologi Radioaktif) yang dilaksanakan di Mako Satbrimob Polda Kalbar. Pelaksanaan upacara penutupan latihan peningkatan kemampuan ini dihadiri seluruh pejabat utama Satbrimob Polda Kalbar serta diikuti oleh seluruh personel Satbrimob Polda Kalbar. Kegiatan latihan peningkatan kemampuan yang dilaksanakan oleh personel Satbrimob Polda Kalbar ini merupakan langkah deteksi dini yang diambil oleh Satbrimob Polda Kalbar untuk mengantisipasi perkembangan situasi kamtibmas diwilayah hukum Polda Kalbar menjelang Pilkada di Provinsi Kalbar. Selain itu dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan personel dan satuan serta agar personel mahir dan profesional dalam menggunakan peralatan mengingat tugas Korps Brimob Polri yang merupakan pasukan elite yang dimiliki oleh Polri adalah menanggulangi kejahatan berintensitas tinggi seperti ancaman kejahatan dengan menggunakan senjata api.
Didalam amanatnya ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Dansatbrimob Polda Kalbar pada pelaksanaan upacara penutupan siang hari ini yang pertama beliau meminta kepada seluruh jajaran Satbrimob Polda Kalbar untuk memanfaatkan semua almatsus yang diberikan oleh Korps Brimob Polri kepada Satbrimob Polda Kalbar. Kedua meminta kepada seluruh perserta latihan untuk menyampaikan ilmu yang telah mereka dapatkan kepada rekan-rekan dimasing-masing jajaran. Selanjutnya beliau meminta kepada para instruktur untuk mengevaluasi setiap kegiatan latihan sehingga kedepan latihan yang akan dilaksanakan bisa lebih baik dari latihan sebelumnya dan yang terakhir beliau mengucapkan terimakasih kepada para instruktur dan personel peserta latihan dan khusus untuk personel peserta latihan bisa menjadikan momentum kegiatan latihan ini untuk memahami tugas dan tanggung jawab sehingga apabila dihadapkan pada tugas yang sebenarnya bisa mengerti akan tugas dan tanggung jawab masing-masing.