METROPOLITAN

Satuan Polair Polres Kepulauan Seribu Cegah Perompak Dengan Giat Rutin Patroli

Jakarta – Patroli perairan rutin dilaksanakan oleh Sat Polair Polres Kepulauan Seribu sebagai pelaksanaan tugas Kepolisian dalam mengamankan wilayah perairan serta memberikan pelayanan prima kepada masyarakat Kepulauan Seribu.

Patroli perairan dilaksanakan di sekitaran perairan wilayah hukum Polres Kepulauan Seribu dan sekitar teluk Jakarta.

Kasat Polair Polres Kepulauan Seribu AKP Dasiman, S.H. mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan patroli perairan ini tak lain dan tak bukan adalah untuk mewujudkan situasi kamtibmas perairan yang aman dan kondusif serta mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti perompak dan peredaran narkoba melalui jalur laut.

“Setiap hari patroli perairan selalu kami laksanakan sebagai anggota Sat Polair Polres Kepulauan Seribu sebagai upaya menciptakan sitkamtibmas perairan yang kondusif,” ujar Dasiman, Rabu (29/03/2023).

Dasiman menambahkan bahwa pihaknya juga turut memberikan imbauan kepada nelayan untuk selalu melengkapi perlengkapan keselamatan dalam berlayar.

“Kami juga melaksanakan sambang kepada para nelayan dan menghimbau untuk melengkapi perlengkapan keselamatan dan selalu waspada dalam mengantisipasi cuaca buruk,” tambahnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button