Antisipasi Bencana Banjir, Pangdam Jaya Gelar Rapat Vicon Seluruh Pejabat jajaran Kodam Jaya 

 Antisipasi Bencana Banjir, Pangdam Jaya Gelar Rapat Vicon Seluruh Pejabat jajaran Kodam Jaya 

JAKARTA – Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji M.A., melakukan tindakan Sigap dalam Antisipasi Bencana Banjir di Wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya, Rapat Vicon dengan seluruh pejabat Kodam guna mengantisipasi bencana banjir, Vicon dilaksanakan di Ruang command center Lantai 2 Makodam Jaya jalam Mayjen Sutuyo No.5 Cililitan Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).

Pada pengarahan tersebut, Pangdam jaya mengingatkan untuk para Komandan Kewilayahan segera mendata daerah daerah yang biasa terdampak banjir, segera melaksanakan koordinasi dengan Pemda / BPBD setempat guna menyiapkan Langkah Mitigasi dalam penanggulangan Bencana Banjir.

Lebih lanjut Pangdam menyampaikan, Agar kewilayahan juga laksanakan koordinasi dengan para Pejabat Setingkat RT/RW Kelurahan guna mengambil langkah _Early Warning_ bagi wilayah yang sering terkena dampak banjir.

Begitupun dengan para Kabalak dan satuan tempur/banpur agar siap mendukung satuan kewilayahan dalam mengatasi akibat banjir yang akan terjadi, Utamakan Penyelamatan nyawa manusia dari dampak Bencana Banjir , ujar Pangdam.

Kapendam Jaya dalam keterangan Pers nya menyampaikan, langkah antisipasi yang di ambil oleh Kodam Jaya merupakan bentuk aplikasi dari Tugas Pokok TNI dalam membantu mengatasi Bencana alam sesuai dengan Perundang-undangan.

Pengarahan secara virtual ini diikuti oleh seluruh jajaran Kodam Jaya mulai dari para Asisten, Kabalak,Perwakilan Satuan Kewilayahan, Satpur dan Satbanpur. (Sumber Pendam Jaya)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar