Resmi Rilis Trailer, Ini Harapan Sutradara Film Inang
JAKARTA – Setelah melakukan World Premiere di ajang Buncheon International Fantastic Film Festival atau BIFAN 2022 di Seoul, Korea Selatan pada Juli lalu, IDN Pictures hari ini akhirnya resmi merilis trailer film “Inang”.
Head of IDN Pictures & Sutradara Film “Inang”, Fajar Nugros menyampaikan antusiasmenya menyambut kehadiran film bergenre horror-thriller tersebut. Menurut Fajar, film “Inang” memberikan kesan yang mendalam bagi dirinya maupun bagi seluruh tim yang terlibat.
“Tidak hanya karena ini adalah film horror-thriller pertama saya, tapi saya juga berkesempatan untuk mengeksplorasi banyak hal yang berbeda dari film-film saya sebelumnya,” ungkap Fajar Nugros dalam konferensi persnya di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (14/9/2022).
Fajar berharap film yang akan segera tayang di bioskop Tanah Air pada 13 Oktober 2022 mendatang ini bisa diterima dengan baik di masyarakat dan juga memberikan banyak pelajaran baru untuk penonton.
Untuk diketahui, film “Inang” dibintangi sederet aktor dan aktris papan atas seperti Naysila Mirdad, Dimas Anggara, Lydia Kandou, Rukman Rosadi, dan Pritt Timothy, Nungki Kusumastuti, Rania Putrisari, Totos Rasiti, Muzakki Ramdhan, David Nurbianto, dan Emil Kusumo.
Trailer menampilkan Naysila Mirdad yang berperan sebagai Wulan harus berjuang untuk menyelamatkan bayinya sambil melawan kekuatan jahat yang menghalanginya. Menghadirkan atmosfer yang menegangkan, trailer memperlihatkan bagaimana pahitnya perjuangan seorang ibu untuk mengambil alih hidupnya kembali. Rasa cemas dibangun dari misteri yang ditampilkan para karakter di dalamnya dan juga unsur shock horror yang tak berhenti.
Film “Inang” menggambarkan perjuangan seorang perempuan melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya. Sebagai film horror-thriller dengan segudang unsur thrilling & jump-scare, Inang menawarkan pelajaran yang berharga seputar perjalanan kehidupan seorang wanita, kasih sayang orang tua, dan realita kehidupan yang dibalut dengan unsur mitos jawa, yaitu Rabu Wekasan atau Rebo Wekasan, yang menjadi inspirasi utama alur cerita dari film ini.|Ilham