DAERAHVIDEO

Jemput Bola, Kanit Binmas Polsek Cinere Ajak Karyawan Cucian Mobil di Vaksin

DEPOK – Polsek Cinere melalui Gerai Vaksinasi Merdeka Aglomerasi 413 Kantor Kelurahan Cinere, melakukan jemput bola terhadap warga di Kelurahan Cinere, Kecamatan Cinere Depok, Selasa (28/09/2021).

Warga yang dilakukan jemput bola tersebut tak lain adalah karyawan dari cucian mobil yang ada di wilayah tersebut.

Jemput bola tersebut dilakukan oleh Kanit Binmas Polsek Cinere Iptu Kartawijaya. Setibanya ditempat cucian mobil Kartawijaya mengumpulkan para pekerja tersebut, kemudian menjelaskan kepada para pekerja tersebut, maksud dan tujuan mengajak untuk melakukan vaksinasi.

Kanit Binmas Polsek Cinere menjelaskan manfaat dari vaksinasi tersebut, untuk mencegah agar terhindar dari Covid 19. Selain itu juga manfaat vaksin ini adalah untuk membentuk kekebalan tubuh, selain menciptakan herd immunity.

“Setelah di vaksin, nantinya adik-adik akan mendapatkan sertifikat vaksin,” ujarnya.

Sementara itu, dari tujuh karyawan cucian mobil ini, sebanyak tiga orang belum di vaksin. Kemudian ketiga orang tersebut dibawa ke Gerai 413 untuk memdapatkan vaksinasi.

Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan menyebutkan, untuk mencapai target agar semua masyarakat tervaksinasi, kita melakukan jemput bola.

“Seperti yang dilakukan anggota kami terhadap karyawan cucian mobil. Dimana beberapa karyawan tersebut belum melakukan vaksinasi. Jadi kami jelaskan terlebih dahulu manfaat vaksinasi ini, selanjutnya dengan kesadaran sendiri para karyawan cucian mobil tersebut mau di vaksin,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa kita memberikan kemudahan kepada warga masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi, maka bagaimana caranya agar warga tersebut terbentuk herd immunity kekebalan kelompok, agar terhindar dari Covid 19, tambahnya. (Vn/My)

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button