
Siapkan Lulusan Berkualitas, UMBY Fasilitasi Bimbingan Karir Gratis Persiapan Tes CPNS dan BUMN
Bantul – Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) melalui Bagian Career Center, Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BKA), kembali memperkuat komitmennya dalam mempersiapkan lulusan menghadapi dunia kerja. Tahun ini, UMBY kembali membuka layanan bimbingan karir untuk persiapan tes CPNS serta seleksi perusahaan BUMN maupun Swasta.
Program strategis ini merupakan hasil kolaborasi berkelanjutan antara UMBY dengan Youth Education Center (YEC) Yogyakarta. Layanan ini menyasar mahasiswa aktif, calon wisudawan, hingga para alumni UMBY agar memiliki daya saing yang kuat di pasar kerja. Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 8 bulan mulai dari bulan April-Oktober 2026 secara online dan offline bertempat di Kampus 1 UMBY.
Mia, selaku staf YEC Yogyakarta, berharap mahasiswa ataupun calon wisudawan UMBY mendapatkan pengetahuan dan gambaran mengenai bagaimana strategi fresh graduate dalam mempersiapkan karir, mahasiswa ataupun lulusan sehingga dapat mempersiapkan karirnya masing-masing secara terstruktur, apakah akan bekerja, melanjutkan studi S2 dan berwirausaha.
“Kami menyediakan bimbingan karir secara gratis untuk mahasiswa, calon wisudawan dan alumni UMBY dalam menghadapi tes CPNS dan perusahaan BUMN atau Swasta. Program ini merupakan hasil dari kerja sama UMBY dengan YEC Yogyakarta. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat untuk kita semua,” ujar Mia, Rabu, (21/1/2026).
Sementara itu Ir. Ajat Sudrajat, S.Pt., M.Pt., IPP., selaku kepala bagian Career Center dan Alumni UMBY memaparkan bahwa program ini nantinya akan dilaksanakan melalui e-learning dan bimbingan secara langsung. “Cara pendaftarannya bisa secara online, kemudian akan dibuatkan akun e-learning dan akan diberikan jadwal bimbingan selama 8 bulan,” jelasnya.
Sedangkan Kepala BKA UMBY, Ir. Reo Sambodo, S.P., M.M.A., menyampaikan apresiasinya atas sinergi yang telah terjalin. “Semoga kerja sama di tahun ketiga ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi kedua belah pihak, khususnya bagi peningkatan kualitas lulusan kami,” kata Reo.




