PWI Pusat Luncurkan PWI Peduli
JAKARTA – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat menyelenggarakan buka bersama, sekaligus meluncurkan saluran donasi dan sedekah melalui program PWI Peduli. Kegiatan tersebut berlangsung di Hall Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta, Jumat (24/5/2019).
Buka puasa bersama tersebut mengambil tema Ukhuwah Ramadhan, dihadiri Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Ketua PWI Pusat Atal S Depari, Sekjen PWI Pusat Mirzah Zulhadi, Ketua Dewan Kehormatan Ilham Bintang, Ketua Dewan Penasihat PWI H Margiono dan pengurus PWI lainnya, serta penceramah Ustad Yusuf Mansur.
Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari dalam sambutan peluncuran PWI Peduli mengatakan, PWI Peduli ini untuk menyatukan potensi yang dimiliki semua anggota PWI, serta memberi manfaat bagi masyarakat.
Lanjutnya, PWI Peduli ini dibentuk melihat pola saling membantu di antara anggota dengan patungan, atau sumbangan ketika peristiwa yang membutuhkan bantuan, ujarnya.
“Kita pernah melihat satu kejadian, kawan kita yang mengalami sakit cukup kritis, kita sesama anggota PWI keluar uang masing-masing Rp 1 juta, dalam hitungan menit bisa terkumpul Rp 40 juta,” ungkap Atal.
Ia juga mengatakan, dana anggota dan donatur yang ada di PWI Peduli ini, tidak hanya dimanfaatkan untuk membantu sesama anggota, tetapi juga untuk kegiatan sosial kemasyarakatan.
Dalam kesempatan yang sama, Atal juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada donatur serta sponsor yang mendukung terselenggaranya kegiatan ini.
Sementara itu Ustad Yusuf Mansur saat menyampaikan tausiahnya mengatakan, bersedekah memang menjadi pahala bagi orang-orang yang mengeluarkan sebagian dari rezekinya.
“PWI Peduli ini, merupakan cara cerdas untuk menyalurkan orang-orang yang ingin sedekah,” ujarnya.
Ia pun mengajak para tamu undangan yang hadir dalam buka puasa bersama tersebut, untuk mengikuti sedekah PWI Peduli. Tidak sekedar memberi tausiah, Ustadz Yusuf Mansur pun mendonasikan sebagian rezeki sebagai modal awal program PWI Peduli.
“Walaupun saya bukan anggota, sebagai saldo awal saya sedekah Rp. 25 juta,” ujarnya.
Acara Buka bersama serta peluncuran PWI Peduli ini, juga diisi dengan pemberian santunan bagi 150 anak yatim dari sejumlah panti asuhan yang ada di Jakarta. (van)