Program Jumat Barokah Kodam Jaya Sebagai Bukti Nyata Pengamalan Delapan Wajib TNI
JAKARTA – Berbagi dan peduli terhadap sesama mengandung makna yang sangat dalam, lebih-lebih di masa pandemi saat ini, melalui program “Jumat Barokah” Kodam Jaya senantiasa peduli dengan warga sekelilingnya.
Hal ini direalisasikan dengan membagikan sejumlah 350 Nasi Kotak kepada warga masyarakat yang saat ini terdampak Pandemi Covid-19 di wilayah Kalibata, Pasar Minggu, Pejaten, Lenteng Aging dan Ragunan, Jumat (12/3/2021).
Program Jumat Barokah Kodam Jaya, sebagai bukti nyata pengamalan Delapan Wajib TNI, atas inisiasi Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman. S.E., M.M., program ini berkesinambungan dilaksanakan oleh Kodam Jaya setiap hari Jumat, dengan dimotori Kabintaldam Jaya Kol Inf Refki,
Program Jumat Barokah membawa berkah terhadap warga masyarakat terutama yang saat ini terdampak Pandemi Covid-19.
Pelaksanaan program Jumat Barokah kali ini, dengan menyusuri wilayah seputaran Kalibata, Pasar Minggu, Pejaten, Lenteng Agung, dan Ragunan, personil Kodam Jaya membagikan 350 Nasi Kotak kepada warga masyarakat yang dipandang sangat membutuhkan, selain kurang mampu juga karena terdampak pandemi Covid-19.
Salah satu warga yang menerima pembagian Nasi Kotak tersebut, Siti (65) pekerjaan pemulung menyampaikan ucapan terima kasih atas pemberian nasi kotak.
“Mudah-mudahan menjadi catatan amal soleh, saya terima pak ya Nasinya, sekali lagi terima kasih banyak,”ungkap Siti.
Kapendam Jaya Letkol Arh Herwin BS, melalui selulernya mengatakan, walaupun yang dibagikan hanya berbentuk Nasi Kotak, setidaknya bantuan tersebut dapat memberikan sedikit kebahagiaan.
“Semoga bermanfaat, serta merupakan kebahagiaan bagi warga masyarakat juga kebahagiaan bagi kami keluarga besar Kodam Jaya/Jayakarta,”tutur Kapendam Jaya.
Lanjutnya, Jumat Barokah Kodam Jaya ini, hal yang terpenting adalah selain menanamkan sikap pribadi yang dermawan, peduli dengan sesama, juga sebagai implementasi pengamalan Delapan Wajib TNI, terutama di masa Pandemi seperti saat ini,” tambah Kapendam Jaya. (rls/vn)