NYIA Buka Peluang Bisnis
YOGYAKARTA – Bandara Internasional New Yogyakarta International Airport (NYIA) akan di operasikan April 2019 mendatang.
Menyambut dioperasikannya NYIA pada April 2019, PT Angkasa Pura I memberikan kesempatan bagi pelaku usaha untuk mempromosikan dan memasarkan produknya di New Yogyakarta Internasional Airport di Kulonprogo.
Tentunya hal ini menjadi peluang bagi para pelaku usaha, baik itu bagi pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) maupun pemilik merek bisnis lainnya.
Direktur Pemasaran dan Pelayanan AP I, Devi Suradji mengungkapkan, dengan dioperasikannya NYIA ini, akan menjadikan peluang bisnis yang cukup baik. Karena saat ini peluang tersebut masih terbuka lebar dan dapat dikembangkan bersama-sama.
“Kami membuka kesempatan setiap tenant yang ingin mengembangkan bisnisnya. Oleh karena itu AP I mengajak untuk mensinergikan strategi dan berkolaborasi mengarap pasar secara optimal agar ke depan lebih baik,” kata Devi saat Gathering Road to NYIA di hotel Tentrem, Yogyakarta (14/11/2018).
Lebih jauh Direktur Pemasaran dan Pelayanan AP I menjelaskan, Bandara merupakan etalase terbaik dunia untuk mengakses dan memasarkan produk.
“Oleh sebab itu, saya mendorong retail atau tenant lain memasarkan produknya. Khususnya Yogyakarta agar memasarkan karya-karya masyarakat yang khas daerah,” ujarnya.
Devi juga menyebutkan, dalam lima terakhir pendapatan non aeronautika di 13 Bandara yang dikembangkan AP I, rata-rata tumbuh 24 persen. Maka dengan dioperasikannya NYIA ini, nantinya pertumbuhan tersebut pasti akan meningkat, tambahnya.
Sementara itu General Manager (GM) PT Angkasa Pura I, Agus Pandu Purnama mengatakan, jumlah penumpang mengalami kenaikan 8-10 persen pertahunnya. Di Bandara Internasional Adisutjipto sendiri saat ini, terdapat 188 penerbangan.
“Karena sudah over kapasitas, Angkasa Pura I menghadirkan Bandara baru. Di mana Bandara baru ini bisa dapat menampung hingga 20 juta penumpang pertahun, yang sebagian penumpangnya adalah wisatawan mancanegara. Tentu hal ini menjadi peluang bisnis,” ujarnya.
Pandu menyebutkan, pada Tenant Gathering tersebut AP I juga memberikan penghargaan bagi tenant terbaik. Untuk tenant terbaik kategori di bidang food & beverages di antaranya diberikan PT Harri Eka Tirta. Sedangkan kategori Retail antara lain PT Sekat Ayu Lestari dan tenant terbaik sevices antara lain diberikan kepada PT Candi Agung Majapahit, tambahnya. (van)