METROPOLITAN

Ke Pulau Melalui Dermaga Marina Ancol, 380 Wisatawan Scan Barcode Peduli Lindungi

JAKARTA – Personel Polres Kepulauan Seribu yang ditugaskan di Dermaga Marina Ancol bergabung dengan instansi terkait setempat melaksanakan kegiatan pengamanan, pengawasan protokol kesehatan dan memantau pelaksanaan scan barcode aplikasi peduli semua penumpang kapal yang akan ke Pulau Seribu, Sabtu (15/1/2022).

Sejumlah Tiga Ratus Delapan Puluh wisatawan hari ini berangkat ke Pulau Seribu setelah menjalani scanning barcode aplikasi peduli lindungi.

“Semua warga dan wisatawan yang akan ke Pulau Seribu kita berikan himbauan agar menerapkan protokol kesehatan baik saat diperjalanan maupun sesampainya di pulau tujuan, kemudian kita minta untuk scan barcode aplikasi peduli lindungi,” ujar IPTU Sanyata selaku Perwira Piket dari Polres Kepulauan Seribu.

Tercatat, pagi ini dengan menggunakan 3 kapal reguler dan 5 kapal charter sejumlah 380 wisatawan berangkat ke Pulau Seribu melalui Dermaga Marina Ancol.|vn

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button