METROPOLITAN

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Sanyata Harsono, S.H. Gelar Ngopi Kamtibmas Bersama Remaja Sekolah di Pulau Tidung

Jakarta – Senin (28/10/2024), Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Sanyata Harsono, S.H., bersama anggota Polsek Kepulauan Seribu Selatan melaksanakan kegiatan “Ngopi Kamtibmas” dengan para pelajar di Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan remaja serta memberikan penyuluhan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Dalam kesempatan tersebut, AKP Sanyata Harsono menyampaikan sejumlah pesan penting terkait Kamtibmas kepada para pelajar. Ia mengingatkan para siswa untuk menghindari tawuran dengan siswa dari sekolah lain, tidak mengonsumsi minuman keras (miras), dan tidak ugal-ugalan saat mengendarai sepeda motor. “Tindakan tersebut bukan hanya merugikan diri sendiri, tapi juga orang tua dan masyarakat,” ujarnya.

Kapolsek juga menegaskan pentingnya menaati semua peraturan yang diterapkan oleh pihak sekolah dan belajar dengan giat. “Jangan sampai terlibat dalam kegiatan yang melanggar hukum, termasuk perjudian online. Kami berharap para pelajar bisa menjauhi hal-hal yang dapat merusak masa depan,” tambahnya.

Selain itu, AKP Sanyata mengajak para pelajar untuk turut serta membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas. Ia meminta mereka untuk memberikan informasi terkait potensi kerawanan di lingkungan sekitar dan agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan di masyarakat. “Apabila ada gangguan Kamtibmas di sekolah atau lingkungan sekitar, jangan ragu untuk menghubungi Call Center Polsek Kepulauan Seribu Selatan di +62 813-1042-6768,” imbaunya.

Kegiatan Ngopi Kamtibmas ini mendapat respons positif dari para siswa, yang merasa lebih dekat dengan aparat kepolisian serta lebih memahami pentingnya menjaga ketertiban di lingkungan mereka.

Related Articles

Back to top button