Imbauan Keras Kapolri Jelang Pilkada 2020, Anggota Berpolitik Tak Segan Dicopot

 Imbauan Keras Kapolri Jelang Pilkada 2020, Anggota Berpolitik Tak Segan Dicopot

JAKARTA – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis memberikan ultimatum keras kepada seluruh jajarannya.

Ia memerintahkan anggotanya agar tidak ikut berpolitik.

Jenderal polisi bintang empat itu menyebut tugas anggota Polri di masa Pilkada hanya untuk mengamankan jalannya pilkada, bukan ikut berpolitik.

Idham menyebut, ada sanksi tegas akan diberikan kepada setiap anggota Polri yang melanggar.

“Kalau ada yang melanggar perintah saya maka saya akan copot,” kata Jenderal Idham dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Minggu (27/9/2020).

Menurutnya, Polri harus bersikap netral di tengah masa pilkada ini. Jika ada anggota melanggar akan ditindak melalui proses yang berlaku hingga berujung pemecatan.

“Prosesnya melalui Propam baik disiplin ataupun kode etik,” pungkas Idham. (Yor)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar