Diduga Dalangi Demo Perusuh, Ketua KAMI Medan Digiring Polisi

 Diduga Dalangi Demo Perusuh, Ketua KAMI Medan Digiring Polisi

JAKARTA – Polda Sumatera Utara (Sumut) menangkap Ketua Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Medan, Hairi Amri terkait aksi demo tolak Omnibus Law UU Cipta Kerja berujung rusuh di Medan, Sumut.

Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Martuani Sormin mengungkapkan, penangkapan tersebut karena KAMI diduga terlibat dalam perbantuan para perusuh saat aksi tersebut.

“Iya (Ketua KAMI Medan ditangkap), sedang diperiksa di Polrestabes Medan,” kata Martuani saat dihubungi wartawan, Senin (12/10/20204).

Diduga, KAMI memberikan bantuan logistik kepada para perusuh demo saat menjalankan aksi unjuk rasa tersebut. Namun, saat ini Ketua KAMI Medan masih menjalankan pemeriksa

“Sedang diperiksa untuk didalami keterlibatannya,” jelasnya. (Yor)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar