DAERAH

Dandim 0508/Depok, Kapolres Metro Depok Dampingi Wali Kota Tinjau Lokasi Banjir di Kelurahan Kalimulya

Depok, mimbar.co.id – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Depok meninjau lokasi terdampak luapan dan genangan air pasca hujan di Perumahan Vila Mutiara Indah Jl Raya Kalimulya, Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Cilodong, kota Depok, Rabu tanggal 5 Maret 2025.

Dalam peninjauan yang dipimpin Wali Kota Depok, Supian Suri, juga tampak hadir Dandim 0508/Depok Kolonel Inf Iman Widhiarto, Kapolres Metro Depok Kombes Pol Abdul Waras S.I.K, Kepala Dinas PUPR Depok Citra Indah, Camat Cilodong Drs Zainal Arifin M.Si, Danramil 03/Sukmajaya Mayor Inf Suyono, Kapolsek Sukmajaya Akp Rizky Firmansyah Tontowiputra S.S,SH,MM, Deputi BNP Prasinta Dewi, Kepala PMI Depok Dudi Miraj, serta unsur terkait lainnya.

Dalam peninjauan tersebut, Wali Kota Depok melihat kondisi rumah warga yang terdampak banjir serta berbincang-bincang dengan warga.

19 Titik Bencana Banjir

Sementara itu, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok juga memetakan dan melakukan mitigasi 19 titik bencana banjir akibat hujan, dengan intensitas tinggi mengguyur kawasan Depok, sejak 3 – 4 Maret 2025.

Data tersebut merupakan laporan masuk sementara ke DPUPR Depok, dan kini sedang dalam penanganan.

“Setelah kami petakan, sementara ada 19 titik banjir akibat hujan deras kemarin malam hingga dini hari tadi. Hujan lebat berlangsung dengan durasi yang cukup lama. Saat ini, satuan tugas (satgas) sudah kami arahkan ke lapangan untuk penanganan,” ujar Kepala DPUPR Kota Depok Citra Indah Yulianty, Selasa (04/03/25).

Lanjutnya, titik banjir yang dimaksud antara lain bantaran Kali Cabang Timur, luapan Kali Cabang Barat Mampang, luapan Situ Pengarengan, belakang Depok Town Square (Detos).

Kemudian, Perumahan Mutiara Depok, Perumahan PGRI Pasir Putih, Perumahan Taman Duta, Bukit Cengkeh, Rini Jaya Pondok Jaya, Jalan Raya Juanda dan lain-lain.

“Beberapa titik sudah surut. Jadi kami fokuskan satgas untuk melakukan penanganan di lokasi yang memang butuh bantuan. Penanganan berdasarkan skala prioritas,” tambahnya.

Related Articles

Back to top button