Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Ajak Warga Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Hindari Ujaran Kebencian
Jakarta – Bhabinkamtibmas Pulau Tidung, Polres Kepulauan Seribu, Briptu Andika Fajar, melaksanakan kegiatan sambang ke warga pada Senin (30/09/2024). Dalam kegiatan ini, Briptu Andika mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekaligus mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama masa Pilkada 2024.
Briptu Andika Fajar menekankan pentingnya melaporkan setiap kejadian menonjol kepada pihak Kepolisian demi mencegah potensi gangguan keamanan. Selain itu, ia mengingatkan masyarakat untuk menghindari penyebaran ujaran kebencian (hate speech) yang dapat memicu konflik sosial.
“Pilkada adalah momen penting, mari kita bersama-sama menjaga kamtibmas agar proses demokrasi berjalan aman dan lancar. Hindari penyebaran informasi yang tidak benar atau menimbulkan kebencian,” ujar Briptu Andika.
Kegiatan ini disambut positif oleh warga Pulau Tidung, yang berjanji akan mendukung upaya Bhabinkamtibmas dalam menjaga situasi tetap kondusif di tengah tahapan Pilkada 2024.