
Bhabinkamtibmas Pulau Panggang Sambangi Warga Ajak Jaga Kamtibmas
Jakarta, mimbar.co.id – Bhabinkamtibmas Pulau Panggang, Polres Kepulauan Seribu, Aipda Suhendi melaksanakan kegiatan sambang ke rumah-rumah warga dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi antara masyarakat dengan pihak Kepolisian, Kamis (24/04/2025).
Kegiatan ini menjadi salah satu upaya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, sejuk, dan kondusif di lingkungan Pulau Panggang.
Dalam sambangnya, Aipda Suhendi mengajak masyarakat untuk terus menjalin komunikasi aktif dengan Bhabinkamtibmas dan tidak segan melaporkan setiap kejadian menonjol maupun hal-hal yang dapat mengganggu ketertiban umum.
“Kami hadir untuk menjadi mitra masyarakat. Mari kita sama-sama ciptakan lingkungan yang aman, damai, dan saling peduli,” ujar Suhendi.
Ia juga menyampaikan pentingnya kesadaran bersama dalam menangkal pengaruh negatif dari judi online yang kini semakin marak.
Menurutnya, judi online tidak hanya melanggar hukum, tapi juga dapat menghancurkan ekonomi keluarga, merusak mental, dan menimbulkan konflik sosial.
“Banyak kasus keretakan rumah tangga dan tindak kriminalitas berawal dari ketagihan judi online. Ini harus kita cegah bersama,” tegasnya.
Melalui pendekatan yang humanis dan persuasif, Aipda Suhendi berharap kehadiran polisi di tengah masyarakat bisa memberikan rasa aman sekaligus membangun kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kamtibmas.
Kegiatan sambang ini juga menjadi sarana efektif dalam mendengar langsung aspirasi dan keluhan warga agar bisa segera ditindaklanjuti oleh pihak Kepolisian.