METROPOLITAN

Bersama Instansi Terkait, Sat Polairud Polres Kep Seribu Sampaikan Imbauan Keselamatan Berlayar dan Kelengkapan Kapal

JAKARTA – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Kepulauan Seribu rutin memberikan imbauan keselamatan berlayar kepada kapal-kapal fery angkut penumpang di Wilayah Kepulauan Seribu.

Kegiatan imbauan keselamatan berlayar diadakan Sat Polairud Polres Kepulauan Seribu bersama Dinas Perhubungan kepada penumpang dan juru mudi kapal fery angkut penumpang.

Kasat Polairud Polres Kepulauan Seribu AKP Bambang Budi Hastono menyampaikan, bahwa kegiatan yang diadakan pihaknya bersama dinas perhubungan dimaksud sebagai upaya edukasi dan mengingatkan baik kepada penumpang maupun juru mudinya untuk memperhatikan keselamatan berlayar.

“Iya, kita ingin para penumpang selama diperjalanan menggunakan life jacket yang sudah disiapkan, kemudian juru mudi dan ABK Kapal juga menyiapkan alat keselamatan lainnya seperti ring boy, alat pemadam kebakaran ringan (APAR) serta melengkapi dokumen pendukung pelayaran,” jelas Budi, Rabu (3/8/2022).

Ditambahkan Budi, selain itu pihak juru mudi wajib mewaspadai cuaca dan tidak membawa muatan berlebih (over load).

“Kegiatan ini rutin kita adakan sebagai upaya mengurangi resiko terjadinya kecelakaan laut yang dapat merugikan semua pihak,” ujarnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button