Bagikan Bansos ke Warga Terdampak Covid-19, Polsek Kep Seribu Utara Berikan Secara Door to Door
JAKARTA – Melalui Polsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu menyalurkan Bansos (Bantuan Sosial) berupa beras kepada warga terdampak Covid-19 di 2 (dua) pulau pemukiman di wilayah Kecamatan Kepulauan Seribu Utara. Selasa (24/08/2021).
Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu AKP Asep Romli menjelaskan, pihaknya hari ini membagikan bansos kepada 41 KK warga terdampak Covid-19 di Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.
“Bansos beras seberat masing-masing kita bagikan bersama tokoh masyarakat setempat secara door to door agar tidak terjadi kerumunan,” terang Asep Romli.
Ditambahkan AKP Asep, bahwa bansos yang dibagikan pihaknya bersamaan dengan ajakan untuk menerapkan protokol kesehatan dan suntik vaksin.
Beras yang dibagikan pihaknya hari ini diberikan kepada warga terdampak Covid-19 di Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.
“Iya, kita sambangi warga terdampak Covid-19 yang ada di Pulau Panggang dan Pulau Pramuka. Saat kita membagikan beras kita edukasi warga agar tetap menerapkan ProKes serta suntik vaksin,” tambahnya.
Terdata, bantuan sosial berupa beras seberat 5K yang dibagikan Polsek Kepulauan Seribu Utara hari ini sejumlah 41 dengan rincian 31 KK warga terdampak Covid-19 di Pulau Panggang dan 10 KK di Pulau Pramuka.
“Beras yang kami bagikan kepada warga terdampak Covid-19 ini sebagai rasa peduli Polri kepada warga saat pandemi Covid-19, semoga apa yang kami berikan dapat meringankan beban,” pungkas Asep.
Sementara Muhardi (48 Th) salah satu warga penerima bansos mengucapkan terimakasih kepada Polsek Kepulauan Seribu Utara yang telah membantu meringankan beban warga, semoga apa yang kami dapat menjadi berkah bagi kita semua.
(Vn)