METROPOLITAN

Polisi Baik Humanis, Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Patroli Malam Dialogis Cegah Premanisme

Jakarta, mimbar.co.id — Dalam rangka Operasi Berantas Jaya, personel Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu, melaksanakan patroli malam dialogis pada Sabtu (17/05/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif serta mencegah tindakan premanisme di wilayah hukum Kepulauan Seribu Utara.

Patroli malam dilakukan secara humanis oleh anggota Polsek yang menyambangi warga dan berdialog langsung dengan masyarakat di beberapa titik, termasuk area dermaga, pusat keramaian, dan pemukiman warga. Pendekatan ini menjadi salah satu strategi dalam membangun kepercayaan serta menjalin komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat.

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Iptu Yoyo Hidayat, S.H., mengatakan bahwa patroli malam ini tidak hanya bertujuan untuk menghadirkan kehadiran polisi di tengah masyarakat, tetapi juga sebagai sarana untuk menyampaikan imbauan kamtibmas secara langsung. “Kami mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan segera melaporkan apabila melihat atau mengalami tindak premanisme atau bentuk kejahatan lainnya,” ujarnya.

Lebih lanjut, Iptu Yoyo menegaskan bahwa partisipasi aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman. Polsek Kepulauan Seribu Utara berkomitmen untuk terus hadir dengan pendekatan humanis dan responsif terhadap laporan warga. Melalui patroli malam dialogis ini, diharapkan potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sedini mungkin, dan masyarakat merasa lebih terlindungi.

Related Articles

Back to top button