Polres Kepulauan Seribu Kawal Ketat Pengamanan Logistik Pilkada 2024 di Pulau Pramuka
Kembangkan Kreasi Budaya Nusantara, Kodim 0508/Depok Gelar Lomba Tari Kreasi Nusantara
DEPOK – Komandan Kodim 0508/Depok Kolonel Inf. Iman Widhiarto membuka Lomba Tari Kreasi Nusantara, dalam rangka HUT TNI ke 79.
Lomba tari ini memperebutkan piala Dandim 0508/Depok, berlangsung di Main Atrium Mal Pesona Square Depok, Sabtu (09/11/2024).
Dandim 0508/Depok Kolonel Inf. Iman Widhiarto dalam sambutannya mengatakan, lomba tari yang di selenggarakan TNI ini merupakan salah satu potensi budaya yang ada Indonesia.
“Seni dan budaya selalu ada menyatukan manusia dari seluruh penjuru dunia, makanya kadang-kadang ada diplomasi politik, diplomasi militer, diplomasi dari jalur-jalur lain, bisa gagal terselenggara. Tapi kalau diplomasi itu masuknya menggunakan seni dan budaya kebanyakan bisa diterima,” kata Dandim 0508/Depok.
Iman Widiartho juga mengungkapkan, seni dan budaya itu memiliki potensi menjadi sarana terciptanya perdamaian dunia. TNI salah satunya untuk menjaga kedaulatan negara.
“Semua negara pasti punya tentara untuk menjaga kedaulatan, ketika terjadi konflik kepentingan antara negara satu dengan negara lain. Di sinilah mereka akan menggunakan tentaranya untuk mengintervensi agar keinginannya terwujud, maka diplomasi budaya bisa menjadi salah satu sarana untuk mencairkan konflik tersebut,” papar Iman Widiartho.
Dalam kesempatan yang sama, Dandim 0508/Depok menyampaikan ucapan selamat kepada peserta yang mengikuti Lomba Tari Kreasi Nusantara.
“Saya ucapkan selamat mengikuti lomba, berikan penampilan yang terbaik, ikhlas menerima semua keputusan dewan juri,” tambah Dandim.
Sementara itu, lomba tari kreasi nusantara ini diikuti oleh Kelompok usia 4 – 7 Tahun sebanyak 19 team, Kelompok usia 8 – 12 Tahun 25 team, Kelompok usia 13 – 18 Tahun 25 team. Dengan jumlah peserta keseluruhan sebanyak 69 team.