Tiga Mahasiswa Universitas Mercu Buana Mendapat Beasiswa IISMA 2024
Jakarta – Tiga mahasiswa Universitas Mercu Buana mendapatakan program beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia(Kemendikbudristek) melalui program IISMA 2024 (Indonesian International Student Mobility Awards). Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman belajar di berbagai kampus di luar negeri, sehingga mereka dapat memperluas pengetahuan dan meningkatkan keterampilan di lingkungan akademik internasional.
Dhani Amanda Putra, salah satu penerima beasiswa IISMA 2024, mengaku senang diterima di University of Padua, Italia. Di sana mahasiswa S1 dari program studi Teknik Informatikaini akan mengambil mata kuliah Artificial Intelligence, Foundations of Data Science, English and Intercultural Settings, dan Work and Organizational Psychology.
“Saya memilih studi universitas Padua karena relevansi program yang ditawarkan dengan jurusannya di UMB,” kata Dhani
Dinda Fatimah Kau Tsarina, penemina beasiswa IISMA 2024 lainnya, juga diterima di salah satu perguruan tinggi di Italia. Angel diterima di University of Sienna, Italia. Di sana ia akan mengambil matakuliah Globalization And Inequality (Mod.1+2), Data And Society, Project Management dan Artificial Intelligence.
Selain karena relevansi dengan program studi yang diambilnya di Universitas Mercu Buana, pilihan berkuliah di Italia karena terpesona keindahan negerinya. “Kalau aku lihat Italia itu, kayaknya cantik banget ya, suasananya. Jadi mungkin nature-nya yang bikin wah,” mahasiswi program studi Teknik Informatika ini.
Berbeda dengan dua rekannya yang memilih perguruan tinggi di Eropa, Willyn Angeline, mahasiswa program studi D3 Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, memilih melanjutkan studi di negara Asia Tenggara. Angel diterima di Prince of Songkla University, Thailand.
“Di Prince of Songkla, Thailand manajemen event–nya sangat bagus. Kemudian aku juga tertarik dengan kampus dan jaketalmamaternya bagus. Karena itulah aku milih kuliah di sana,” terang Angel.
Ketiga mahasiswa Universitas Mercu Buana itu akan berangkat ke kampus pilihannya masing-masing mulai bulan Agustus mendatang. Mereka akan menjalani studi selama satu semester.
IISMA merupakan bagian dari program Kampus Merdeka Belajar yang dicanangkan Kemendikbudristek. Melalui program ini Universitas Mercu Buana telah mengirim mahasiswanya belajar di berbagai perguruan tinggi di Eropa, di antaranya di Pecs, Hongaria dan Barcelona, Spanyol.