Kunjungi Kodim 0730/ Gunugkidul, Danrem 072/Pamungkas Ingatkan Fungsi Utama TNI AD
Gunungkidul – Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo didampingi Ketua Persit KCK Koorcab 072 PD IV/Diponegoro Ny. Ika Joko Purnomo melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Kodim 0730/Gunungkidul, Rabu (23/8/2023).
Kedatangan Danrem di Makodim 0730/Gunungkidul disambut langsung oleh Dandim 0730/Gunungkidul Letkol Kav Anton Wahyudo didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXI Dim 0730/Gunungkidul Ny. Eva Anton Wahyudo, Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta, Wakapolres Gunungkidul Kompol Candra Lulus Widyantoro dan Forkopimda Kabupaten Gunungkidul.
Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo dalam pengarahannya kepada Prajurit, PNS dan Persit Kodim 0730/Gunungkidul menyampaikan sebagai prajurit TNI harus mempunyai jati diri sebagai Tentara Rakyat, Tentara Pejuang dan Tentara Profesional serta Tentara Nasional yang mengetahui kesulitan rakyat di sekelilingnya dan wajib membantu masyarakat di sekitarnya.
“Fungsi utama TNI AD adalah tempur dan pembinaan teritorial, setiap prajurit TNI AD wajib memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI yang intinya mempelopori usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya,” jelasnya.
Setiap Prajurit, imbuh Danrem, harus menghindari pelanggaran dan jangan terlibat masalah Perdata. Selain itu selalu membangun keluarga yang harmonis serta selalu menjaga kesehatan dengan cara hidup sehat supaya terhindar dari penyakit.
Lanjutnya, sebagai aparat teritorial khususnya para Babinsa harus bisa menggalang dan bersosialisasi dengan masyarakat sekitarnya supaya bisa menjadi panutan, tempat bertanya dan sebagai narasumber untuk mencari solusi untuk meringankan beban masyarakat di sekelilingnya.
“Maka dari itu Babinsa harus cerdas, pintar, kreatif banyak ide, inovatif dan tahu teknologi yang berkembang sehingga tidak ketinggalan informasi yang beredar di media sosial serta selalu bisa menciptakan hal yang baru agar bisa bermanfaat bagi masyakarat di sekitarnya,” pungkasnya.
Sebelum memberikan pengarahan Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo didampingi Ketua Persit KCK Koorcab 072 PD IV/Diponegoro Ny. Ika Joko Purnomo menyerahkan bantuan dan tali asih kepada anggota Kodim 0730/Gunungkidul dan keluarganya yang sakit menahun dan berkebutuhan khusus.
Turut serta dalam kunjungan hadir tersebut, Kasiops Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf M. Ibrahim Muchtar, Kasiter Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Kav Agus Waluyo, Wakil Ketua dan penggurus Persit KCK Koorcab 072 PD IV/Diponegoro. |njar