Buka Porsenap Lapas Kotabaru, Lilik: Kegiatan ini Sebagai Ajang Memupuk Kekompakan
KOTABARU – Usai meninjau Balai Pemasyarakatan Kelas II Batulicin dan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Batulicin serta memberikan pengarahan kepada petugas Kanim Batulicin, Bapas Batulicin dan Lapas Batulicin, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi beserta Kepala Divisi Administrasi, Rifqi Adrian Kriswanto, Kepala Divisi Keimigrasian, Junita Sitorus dan Perwakilan Kepala Divisi Pemasyarakatan, M. Susanni beranjak ke Kabupaten Kotabaru menuju Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kotabaru.
Maksud kedatangan Kakanwil beserta rombongan adalah untuk membuka Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) Lapas Kotabaru. Berlaku pembina apel, Lilik Sujandi membuka Porseni dengan cara melepaskan balon ke udara yang dipotong oleh Kadiv Keimigrasian, Junita Sitorus.
Dalam amanatnya, “pembukaan Porseni dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 Tahun 2022, acara Porseni ini dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa percaya diri, kebersamaan dan rasa syukur kita sebagai pribadi dan juga sebagai anggota dari masyarakat luas, jadikan Pekan Olah Raga dan Seni ini sebagai ajang untuk memupuk rasa kekompakan, toleransi tanpa memandang suku dan ras,”pungkas Lilik.
Usai pelaksanaan pembukaan Porsenap, acara dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Lapas Kotabaru dengan Yayasan Raudhatul Jannah Tsamaratul Fuqaha terkait pelaksanaan asimilasi dalam bentuk kerja sosial bagi warga binaan pemasyarakatan di dalam Lapas Kotabaru yang disaksikan oleh Kakanwil Kemenkumham Kalsel.
Rangkaian acara ditutup dengan tarian persatuan oleh Petugas dan Warga Binaan Lapas Kotabaru dan juga penanaman 1.000 bibit sawit secara simbolis oleh Kakanwil dan para Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Kalsel.| My