Polsek Cinere Siapkan 300 Dosis Vaksin di Gerai Presisi Aula Masjid Nurul Falah 

 Polsek Cinere Siapkan 300 Dosis Vaksin di Gerai Presisi Aula Masjid Nurul Falah 

DEPOK – Aula Masjid Nurul Falah yang berlokasi di Jalan H. Suaib RT. 05/02 Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok menjadi tempat lokasi Vaksinasi Massal, Gerai Vaksin Presisi Tahap Ke II Polsek Cinere, Polres Metro Depok.

Gerai vaksin yang ditujukan bagi Warga Masyarakat Kelurahan Krukut melaksanakan vaksinasi, Kamis (07/10/2021).

Penanggung Jawab Pelaksanaan Vaksinasi Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan SE., mengungkapkan di Gerai Vaksin Presisi Tahap Ke II tepatnya di Aula Masjid Nurul Falah berlokasi di Jalan H. Suaib RT. 05/02 Kelurahan Krukut, kita siapkan untuk 300 warga.

“Dengan target sebanyak 300 warga ini, masih terlihat antusias warga yang masih tinggi untuk datang ke Gerai ini melaksanakan vaksinasi,” kata Tata Irawan saat dihubungi.

Suasana lokasi vaksinasi yang cukup luas, sehingga membuat warga yang menunggu antrian lebih nyaman.

Lebih jauh Ia merinci, dari target Vaksinasi sebanyak 300 orang, warga yang mendaftar sebanyak 264 orang, sementara itu yang berhasil di Vaksinasi sebanyak 258 orang, dan yang gagal hanya enam orang, empat diantaranya tensi darah tinggi dan batuk batuk serta dua orang NIKnya bermasalah, jelasnya.

Tata juga menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi ini di laksanakan mulai pukul 08.00 Wib hingga 15.00 Wib mengingat jumlah warga yang di vaksin cukup banyak dengan dua vaksinator, serta di bantu dengan tenaga Registrasi, Screning, dan Observasi.

“Kita terus mendukung upaya pemerintah dalam percepatan vaksinasi nasional, dimana, kita terus mengajak warga untuk melaksanakan vaksinasi ini. Jangan takut untuk di vaksin, dengan kita di vaksin maka kita mencegah dari terularnya Covid 19,” paparnya.

Kapolsek Cinere juga menjelaskan, seluruh warga yang melaksanakan vaksinasi di Gerai ini wajib mematuhi Protokol Kesehatan, dan Menerapkan 5 M.

Pelaksanaan vaksinasi di Aula Masjid Nurul Falah ini berjalan dengan lancar, dan tidak terlihat antrian warga, mengingat tempat vaksin yang cukup luas, jadi warga tidak terlihat berkerumun. Warga pun dengan tenang untuk mengantri.

Begitu pula warga masyarakat Kelurahan Krukut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Instansi Polri yang telah memberikan pelayanan vaksinasi bagi warga, terutama pihak Polsek Cinere. (Vn/My)

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar